UPACARA PERINGATAN HARI SUMPAH PEMUDA KE-96 TAHUN

Menindaklanjuti arahan Yang Mulia Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia berkenaan dengan Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-96 Tahun 2024 dalam surat 4221/SEK/HM3 1.1//X/2024 dan memperhatikan Surat Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia Nomor B P.00.00/10.18.2/MENPORA/X/2024 hal Panduan Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-96 Tahun 2024, pengadilan Negeri Maumere menyelenggarakan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-96 pada Senin, 28 Oktober 2024.

Dalam sambutannya Ketua Pengadilan Negeri Maumere, YM. Nithanel Nahsyun Ndaumanu, S.H., M.H., yang bertindak sebagai pemimpin upacara, menyampaikan amanat dari Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia Ario Bimo Nandito Ariotedjo bahwa pemuda untuk lebih berperan dalam Pembangunan Nasional Indonesia adalah tepat adanya, karena pada hakikatnya pemuda adalah pemilik masa depan. Serta mengajak Pada momentum peringatan hari sumpah pemuda ini, untuk bersama-sama melakukan berbagai macam langkah untuk mengembangkan potensi pemuda melalui aktivitas yang mendorongn perkembangan kreativitas dan innovasi pemuda Indonesia dengan berbagai cara yang dapat dilakukan. Dan membuka kesempatan seluas-luasnya kepada pemuda Indonesia untuk berpartipasi dalam seluruh dimensi pembangunan Indonesia sesuai dengan kompetensi dan passion masing-masing. Marilah kita perbaiki kepedulian kita kepada pemuda Indonesia melalui perbaikan pelayanan kepemudaan, perbaikan tata-kelola pelayanan kepemudaan, dan dukungan sumber daya hingga kondisi kepemudaan Indonesia menjadi lebih baik yang tercermin dengan kenaikan Indeks Pembangunan Pemuda.

Upacara diikuti oleh Bapak/Ibu Hakim, Panitera, Sekretaris, Pegawai ASN serta PPNPN dan dimulai pukul 07.30 WITA.